Bangkai Pohon Tumbang Diolah Jadi Barang Kerajinan
access_time Jumat, 17 Februari 2017 16:31 WIB
remove_red_eye 3797
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : Andry
Suku Dinas Kehutanan Jakarta Barat mendaur ulang bangkai pohon tumbang di wilayahnya menjadi barang kerajinan yang memiliki nilai ekonomis.
Batang pohon besar diolah jadi jalan setapak di taman. Misalnya di Taman Cattaleya
Kasi Kehutanan Suku Dinas Kehutanan Jakarta Barat, Arwin Adlin mengatakan, bangkai pohon berukuran besar yang tumbang dapat diolah menjadi barang kerajinan.
"Batang pohon besar diolah jadi jalan setapak di taman. Misalnya di Taman Cattaleya. Atau dibuat saung seperti di Kebon Bibit Kelapa Dua," katanya, Jumat (17/2).Ia melanjutkan, beberapa batang pohon tumbang yang tidak bisa diolah menjadi barang kerajinan diberikan ke penghasil tahu dan pedagang.
Pohon Tumbang di Jl Intan Sudah Dievakuasi"Batang pohon tumbang yang ada kita manfaarkan agar tidak mubazir dan bermanfaat," tandasnya.